Logo Sitaba



Rehabilitasi & Rekonstruksi
Pasca Bencana | SULAWESI TENGAH | CSRRP

Email Pengaduan

info.pengaduan@csrrp.org

WA Pengaduan

+62 813-1967-9006


PESAN MENTERI BASUKI “MEMBANGUN BUMI HARUS JUGA MENGHIJAUKAN BUMI”

Selasa, 29 - November 2022 Berita

Palu – Sitaba Sulteng. Penanaman Pohon di semua lokasi yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) wajib dilakukan, terutama di ruang-ruang terbuka Hijau. Begitupula yang dilakukan oleh Balai BPPW dan BP2P dalam rangka Hari Bhakti PUPR yang ke 77 di Huntap Balaroa ini (Senin, 28/11/2022),  yang mengundang dan melibatkan Para Kepala Balai di lingkungan Kementerian PUPR, Biro Komunikasi Publik PUPR, Dharma Wanita/Paguyuban Lingkup Balai PUPR Sulawesi Tengah, Project Management Unit (PMU), Kepala Kelurahan Balaroa, Pengurus Mushalla Al-Hidayah Huntap Satelit Balaroa, Tokoh Masyarakat, para konsultan dan para tamu undangan.

Tim Komunikasi PMC berkesempatan meliput dan wawancarai beberapa perwaklian peserta Undangan, diantaranya dari Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR Rudy Novriyanto.

Rudy, menyampaikan, penghijauan melalui penanaman Pohon ini sesuai dengan arahan dari Menteri PUPR. “Sesuai arahan Menteri, bahwa kita tidak hanya membangun infrastruktur, namun juga harus memperhatikan aspek lingkungan. Salah satu program menyambut Hari Bhakti PUPR ke 77 kita selalu melakukan penghijauan di seluruh balai, termasuk balai yang ada di Sulawesi Tengah.  Rudi menegaskan kembali pesan yang selalu disampaikan oleh Menteri PUPR diberbagai kesempatan, bahwa “kita tidak hanya membangun Bumi, tetapi juga menghijaukan Bumi”, tandasnya.

Rudi bangga dengan kekompakan dan keterlibatan seluruh komponen dalam penanaman pohon “Kita harus selalu kompak, bukan hanya individu dan balai,  tetapi semua harus berpartisipasi”, demikian tandas Rudi

Ketua BPPW Sulawesi Tengah, Sahabuddin, S.E., S.T., M.Si. menyampaikan harapannya:  “Dengan Penanaman Pohon ini, masyarakat huntap dapat menikmati dan memeliharanya. Penanaman ini rutin kita lakukan, dan ini adalah Tahun ke-2 di Lokasi Balaroa, dan kita melakukan di seluruh huntap yang ada di Sulawesi Tengah ini.”

Ka-Balai berharap, “masyarakat penghuni Huntap Balaroa memelihara pohon yang ditanam ini agar tumbuh dan dapat dinikmati oleh masyarakat Palu umumnya, dan masyarakat Balaroa khususnya” demikian disampaikan Ka. BPPW Sulteng kepada Tim Komunikasi PMC  di sela-sela kesibukannya mengkoordinir penanaman pohon di Lokasi.

Rahmansyah, SH, Lurah Balaroa yang kami temui di Lokasi berterimakasih kepada pemerintah yang telah membangun huntap Balaroa, dan semua fasilitas yang dibutuhkan.  Terkait Penanaman Pohon yang sedang dilakukan ini, Rahmasyah berharap dapat dilanjutkan oleh masyarakat, “Penanaman pohon ini diharapkan dapat ditindaklanjuti oleh masyarakat. Bukan saja di Ruang Terbuka Hijau seperti saat ini. Masyarakat bisa menanam di pekarangan dan tempat- tempat lainnya di Huntap Balaroa”, katanya.

Hampir senada dengan Rahmansyah, Pak Jam’an, tokoh masyarakat Balaroa menceritakan bahwa Lokasi Huntap Balaroa ini tadinya adalah hutan belantara, namun Alhamdulillah, dan terimakasih kepada Kementerian PUPR karena  sekarang sudah dibagun hunian tetap bagi warga terdampak bencana (WTB) yang berasal dari Balaroa.

Dalam acara penanaman pohon itu, Balai BPPW menyerahkan bingkisan kepada Dharma Wanita/Paguyuban Lingkup Balai PUPR Sulawesi Tengah, Kepala Kelurahan Balaroa, Pengurus Mushalla Al- Hidayah Huntap Satelit Balaroa, dan kepada warga yang hadir. (Penulis: Muslich Basri – Comm.Spec PMC CSRRP)





Logo Sitaba

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat


Pusat Data dan Teknologi Informasi

Jl. Pattimura No. 20, RT. 2 / RW. 1, Selong, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12110

PMC Jakarta

- Jl. Benda IV No. 5 Kebayoran Baru Jakarta

Jumlah Pengunjung
BPPW Sulawesi Tengah

Jl. Soekarno Hatta No.30, Talise, Kec. Palu Tim., Kota Palu, Sulawesi Tengah 94118

PMC Palu

- Jl. Zebra 4 Lorong 1 No. 6 Kel. Birobuli Utara Kec. Palu Selatan - Palu

Sosial Media LIPPM

Facebook instagram twitter youtube email

© Sitaba. All Rights Reserved.